Jumat, 03 November 2017

Hobi Menulis Berbuah Manis




Ada yang hobinya menulis seperti saya?

Menulis buat saya merupakan kegiatan yang menyenangkan dan banyak manfaatnya.

Selain untuk terapi jiwa, dengan menulis kita bisa berbagi banyak informasi menarik dan inspiratif kepada pembacanya. Lebih senang lagi, jika tulisan tersebut dibukukan dan kita mendapat royalti. Ehm... ada yang mau karyanya berbuah manis?
Ada info lomba yang hadiahnya keren juga loh disini.



Berawal dari kelas menulis kisah inspirasi yang diadakan Indscript, kemudian kami berkumpul dalam wadah Kamaksara dan membuat sebuah antologi yang berjudul jejak cinta.

Buku ini berisi kisah inspiratif para wanita Indonesia yang berjuang dalam derasnya kehidupan.

Ada banyak hikmah dibalik cerita, yang dirasa menguak haru mendalam akan peran tokoh perempuan dalam kehidupan.

Senang rasanya, jika kisah tersebut langsung dapat memotivasi pembaca untuk segera bertindak dan bergerak melepaskan semua bebannya. Apalagi jika dibuat dan didedikasikan dengan penuh cinta oleh para penulisnya.

Dari tulisan, kita bisa berbagi kebahagiaan.
Dari tulisan, kita bisa berbagi kesedihan.
Dari tulisan, kita bisa berbagi informasi yang menyemangati orang banyak.

Jejak cinta yang penulis sebarkan, berharap bisa memberi banyak manfaat berdasarkan kisah nyata yang sering kita jumpai dalam kehidupan sehari-hari.

Semoga, buku Jejak cinta yang berawal dari hobi menulis ini, memberikan banyak manfaat bagi orang banyak, dan mendapat tempat dihati pembacanya, Aamiin...

#jejakcinta
#Kamaksara
#Komunitasmenulis
#KisahInspiratif

2 komentar:

5 Alasan yang Membuat Emak Harus Menulis Tanpa Menunda

Inilah 5 Alasan Agar Anda Menulis Detik Ini Juga           Sebagai Emak yang kesibukannya 24 jam dan tidak ada habisnya, menulis ser...